Rabu, 21 September 2011

Huawei Vision - Android Ber-3D


Merek yang banyak dikenal dengan perangkat telekomunikasi terutama modem, Huawei belum lama ini merilis satu perangkat Android terbaru, yang dinamakan Huawei Vision. Smartphone yang hadir dengan desain yang stylish juga terutama design dan fitur yang ada didalamnya.
Menurut rilis yang diposting di situs resminya, Bahwa Perangkat ini sudah akan terinstall Android 2.3 Gingerbread dan 3D carousel UI, yang merupakan versi modifikasi dari SPB Shell 3D.
Huawei telah mengumumkan Huawei Vision sebuah ponsel Android yang mengusung tampilan 3D dengan luas layar 3.7 inci.
Huawei Vision berjalan diatas platform Android Gingerbread yang didukung oleh prosesor berkecepatan 1 GHz Snapdragon (Qualcomm Snapdragon MSM 8255 processor) dan disandingkan dengan RAM sebesar 512 MB. Kombinasi yang mampu menyajikan performa yang cukup mulus disaat menjalankan multitasking.
Ponsel yang memiliki ketebalan 9,9 mm dan berat sekitar 121 gr ini dilengkapi dengan kamera 5 MP dengan fasilitas auto focus dan tersedianya lampu flash. Untuk mendapatkan informasi seputar metadata gambar, ponsel ini mendukung geo-tagging dan dapat juga difungsikan sebagai perekam gambar bergerak dengan kualitas HD 720p@30fps.
Untuk menyimpan beragam file seperti foto, video dan dokumen ponsel ini memiliki kapasitas penyimpanan internal 2GB dan dapat disisipi kartu memori hingga 32GB.
Dari sisi design, Huawei Vision memang terlihat sangat stylish dengan balutan cover alumunium. Ditambah lagi dengan bentuknya yang tipis, hanya 9.9 mm, dan beratnya cuma berkisar 121 gram. Bahkan, pihak Huawei mengklaim bahwa HP Android Huawei Vision ini merupakan perpaduan sempurna antara Teknologi dan Fashion yang diaplikasikan dalam bentuk ponsel.
Huawei Vision memiliki layar sentuh kapasitif 3,7 inchi, kamera 5 MP dengan LED Flash yang memiliki kemampuan untuk merekam video HD @720. Menurut rilis yang diposting di situs resminya, tercatat bahwa Vision akan hadir dengan menjalankan Android 2.3 Gingerbread dan 3D carousel UI, yang merupakan versi modifikasi dari SPB Shell 3D.

Spesifikasi Huawei Vision

* 3.7-inch capacitive touchscreen
* 1GHz Qualcomm Snapdragon processor
* 5MP camera with auto focus and LED flash
* 720p video recording
* Bluetooth 2.1
* WiFi 802.11 b/g/n
* 3D interface that includes 3D panels to make navigating the phone possible by swiping
* Pre-installed games include: Angry Birds, Asphalt 6: Adrenaline, Order & Chaos Online, Guerilla Bob HD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar